Bagian Organisasi Setda Kabupaten Musi Banyuasin menyampaikan paparan hasil Evaluasi Jabatan, Perhitungan Beban Kerja dan kebutuhan pegawai (ASN) serta Peta Jabatan di lingkungan Perangkat Daerah dalam Jajaran Pemkab Musi Banyuasin. Paparan dilaksanakan bersamaan dengan kegiatan Rapat Staf jajaran Pemkab Musi Banyuasin di Ruang Rapat Serasan Sekate pada Hari Rabu Tanggal 6 Maret 2019. upa
Rapat dipimpin oleh Sekretaris Daerah Kab. Musi Banyuasin, Bapak Drs. H. Apriyadi, M.Si serta dihadiri oleh seluruh asisten sekda, staf ahli bupati dan para kepala perangkat daerah serta kepala bagian dan camat.
Dalam kesempatan tersebut, Kepala Bagian Organisasi Setda Kab. Musi Banyuasin memaparkan hasil Evaluasi Jabatan yang sudah diverifikasi oleh Kementerian PAN RB, hasil perhitungan Analisa Beban Kerja, progres Laporan AKIP Kabupaten Musi Banyuasin Tahun 2018 serta beberapa agenda yang akan dilaksanakan oleh Bagian Organisasi.
Selanjutnya, Sekretaris Daerah mengharapkan agar seluruh kepala Perangkat Daerah mengetahui dan memahami tujuan dari hasil Evjab, ABK dan Laporan Kinerja tersebut, karena hasil tersebut akan ditindaklanjuti dalam penetapan kebijakan penataan kepegawaian (Aparatur Sipil Negara) dan terkait dengan capaian kinerja Kepala Daerah (Bupati). Kemudian Sekretaris Daerah mengharapkan agar seluruh Perangkat Daerah dapat melakukan penataan pegawainya mengingat bahwa dari hasil evaluasi dan ABK tersebut terdapat beberapa Perangkat Daerah yang kekurangan dan kelebihan pegawai di instansinya.
IP | : | 192.168.78.1 | |
Browser | : | ||
OS | : | OS Lainnya | |
Visit | : | 1 | Total: 1484 |
Hit | : | 35 | Total: 1017811 |
Online | : | 24 user |